SELAMAT DATANG DI BLOG SAYA, TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA

Jumat, 07 Agustus 2009

PERINGATAN ISRO' MI'ROJ di SMA Diponegoro 1 Jakarta

Hari Jum'at ini tanggal 7 Agustus 2009 di Masjid Al-Hidayah di lingkungan Perguruan Diponegoro sudah sejak jam 05.45 terdengar alunan Zikir mengagungkan Asma Allah. Zikir hari Jum'at ini memang lain dari Jum'at-Jum'at sebelumnya. Hari ini zikir rutin dilanjutkan dengan peringatan Isro' Mi'rojnya Nabi Muhammad SAW.
Siswa-siswa berbaju koko dan kopiah Haji putih serta para siswi yang berjilbab putih dengan khusu' mengagungkan Asma Allah menambah atmosfer yang sangat nyaman dan Indah. Setelah zikir dan do'a dilanjutkan dengan pencerahan oleh penasehat Perguruan Diponegoro Bapak Prof. Dr. Arief Rahman, M.Pd. Jika ingin menjadi manusia/pelajar sukses kita semua harus pintar, benar dan taat. Jadilah orang pintar maka kita dan bangsa kita akan maju dan diperhitungkan di kancah global, untuk jadi orang pintar kita mesti belajar semaksimal mungkin jangan malas-malasan.. Jika sudah pintar kita juga harus benar, jadi pelajar jangan suka nyontek dan kalo jadi pejabat bisa dipercaya tidak korupsi. Pintar dan benar tidak akan dapat terwujud dan tidak akan ada artinya jika kita tidak taat sama peraturan, peraturan dibuat untuk ditaati bukan untuk dilanggar. Masuk pukul 06.30, berpakaian sesuai aturan, menjalankan tugas sesuai aturan dan prosedur merupakan cerminan ketaatan yang akan membuat kita pintar dan benar. Setelah selama 20 menit memberikan nasihatnya Bapak Prof. Dr. Arief Rahman, M.Pd. selanjutnya undur diri karena ada kegiatan lain.
Beberapa saat kemudian sekitar pukul 07.30 WIB, penceramah Bapak Ust. Abdurrahman Mas'udi tiba di Perguruan Diponegoro 1, dan langsung masuk Mesjid. Tidak menunggu lama acarapun dibuka dengan MC siswi Dwi Utami. Peringatan Isro' Mi'roj diawali dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur'an dan dilanjutkan dengan sambutan dari Ibu Kepala Sekolah SMA Diponegoro 1 Hj. Irmaini S.Pd dan Pimpinan perguruan Diponegoro bapak Ir. H. Imam Parikesit. Setelah sambutan-sambutan acarapun dilanjutkan dengan acara inti yaitu Ceramah Agama Hikmah Isro' Mi'rojnya Nabi Muhammad SAW. Setelah ceramah selesai ditutup dengan do'a.